Kali ini saya akan menjelaskan algoritma nasi goreng terasi ala chef Evy 😀 Pada pertemuan seminggu yang lalu (saat terjadinya acara masak-memasak ini), saya bertindak sebagai asisten. Kenapa nasi goreng? Niat membuat nasi goreng muncul saat sisa nasi masih banyak, sementara tidak ada sayur atau lauk yang menemani, jadi deh nasi putih jomblo. Berhubung kasihan, kita akan mulai mendandaninya :D. Mungkin para mbak-mbak sekalian atau para ibu-ibu seringmelakukannya dirumah, agar nasi yang tersisa biar maksimal digunakan. :D.
Okelah, sekarang kita masuk ke topik pembicaraan. Sekarang, apa istimewanya nasgor ini? Kontribusi-nya apa? [Maaf ya pembaca, emang si penulis ini rada-rada keracunan sedikit sama jurnal dan paper di perkuliahan >_<]. Dibawa nyantai ya, ingat sekarang kita masuk ke dapur. hihihi. Yup, istimewa disini karena menggunakan terasi, dan potongan daun jeruk purut,yang membuat aroma dari nasi goreng ini lain daripada yang lain. 😀 😀 :D. Oke kita masuk ke resepnya ya, cekidot
Bahan :
- 1 buah ikat sawi potong sesuai selera
- 3 siung bawah putih
- 5-6 bwang merah
- 5 cabe rawit (sesuaikan dengan selera dan kebutuhan) 😀
- 1 buah tomat
- terasi secukupnya (sesuai selera)
- daun jeruk purut potong kecil-kecil
- garam dan gulasecukupnya
- kecap, dan saus teriyaki secukupnya
Cara membuat : Semua bahan diatas (1-7) di”uleg” lembut gitu kan ya, setelah dirasa lembut, sekarang siapkan wajan dan panaskan margarin. Tunggu sampai margarin leleh kemudian orak-arik telur dan masukkan hasil “uleg”an tadi, tunggu sampai harum. Masukkan potongan sawi, dan terakhir masukkan nasi. Nah nasinya ini jangan langsung dimasukkan, tapi dipenyet-penyet dahulu di atas cobek, bekas “uleg” an bumbu tadi. Terakhir masukkan kecap dan saus teriyaki secukupnya sesuai selera. Bisa ditambahkan sosis, suwiran daging ayam atau terserah-lah sesuai selera. 😀
Taraaa..jadilah nasi goreng terasi sederhana. Sajikan selagi hangat, dengan telor ceplok setengah matang, dan pastinya kerupukkk.. hehehe.. Oke sekian kurang lebih untuk topik simple fried rice. Semoga bermanfaat. Happy coding but also happy cooking 😀
kayaknya ga enak deh, jemek gitu. 😀
@dhieliem : lho ya dicoba dulu dong… 😀
saat itu nasinya emang rada kebanyakan air masaknya… 😀 😀 😀