Jalinan Persahabatan antara Kepala dan Helm

Helm…merupakan salah satu atribut yang digunakan dalam kendaraan sepeda motor. Tentu saja helm menjadi atribut yang sangat erat di kepala, karena fungsinya yang digunakan untuk melindungi kepala.Perjalanan helm menjadi sangat berarti bagi pengguna motor sebagai salah satu hal mewujudkan tindakan safety riding. Dimana safety riding dengan menggunakan helm  mampu menekan angka kecelakaan lalu lintas dalam kendaraan bermotor.

Bentuk helm yang bagaimana yang sesuai standart? Yang dapat dikatakan sebagai helm yang safety dalam kendaraan bermotor? Helm yang banyak dielu-elukan sebagai helm berlabel SNI adalah contoh helm yang mendukung kenyamanan maupun keselamatan dalam safety riding.

Continue reading

Safety Riding dalam Angkutan Umum

Kebolehjadian penyebab salah satunya kecelakaan lalu lintas adalah buat akibat dari over capasity sebuah angkutan umum yang mungkin saja kurang adanya kepedulian terhadap  keamanan dan keselamatan penumpang. Hal tersebut menjadi kurang dirasa karena boleh saja keinginan dari sopir yang memenuhi target penumpang, atau penumpang yang tidak mau menunggu lama lagi mendapatkan angkutan berikutnya karena ingin cepat sampai tujuan Banyak kendaraan yang berupa umum yang sering dipakai dalam kegiatan sehari-hari terlebih kendaraan umum yang berupa “angkot”.

Angkot : salah satu kendaraan umum yang sering dipakai dalam kehidupan sehari-hari

Continue reading

Safety Riding:Setetes Kenyamanan untuk Keselamatan Berkendaraan

“Andaikan tadi aku berhati-hati mungkin motorku tidak akan rusak separah ini… ”

“Andaikata aku lebih berhati-hati aku mungkin tidak menikmati kasur empuk yang bau obat begini…”

Yah…andai..dan andai… Ketika kecelakaan lalu-lintas yang dirasakan terjadi barulah kalimat andai tersebut berbaris rapi. Kerapian tersebut akan membawa “andai” berlarut-larut, dan tentu saja hal tersebut tak mampu mengurangi angka kecelakaan lalu-lintas yang terjadi di negeri ini, kalau tidak dari diri kita sendiri yang menyiapkan diri untuk selalu berhati-hati dari musibah yang bernama kecelakaan lalu lintas.

Suatu waktu di jalan saya pernah (atau bahkan sering)  mendapati beberapa orang yang memakai kendaraan bermotor tidak menggunakan helm,berboncengan 3 masih berpakaian abu-abu putih pula. Selain itu kadang juga mendapati motor dengan kecepatan yang tinggi melaju di jalanan yang padat, alhasil ketika ada mobil berhenti tiba-tiba, dan si motor susah menghentikan lajunya, alhasil “Braaaakkkkk” Gak ada korban jiwa, namun korban kendaraan. Kendaraan yang harus masuk rumah sakit dan cukup merogoh kocek untuk berobat si kendaraan. Dan pasca kejadian tari-menari di jalan itu, masih juga diributkan hal saling menyalahkan yang tak berujung dengan baik-baik.

Ada juga hal yang paling menggelitik saya ketika saya SMA dulu, memang yang mengalami ini adek saya namun saya ikut urung berdebat dengan polisi. Seharusnya, saat itu adek saya menjemput tepat waktu, tapi entahlah satu jam tak kunjung dijemput, dan saat ditanya, lagi di pos polisi. Kaget,tentu saja. Ketika menjemput saya sepeda motor bagian depan robek, tapi adek saya tidak apa-apa. Sempat bengong dan cukup membuat saya khawatir. Adek saya bercerita, STNK dibawa polisi, dan masih harus berurusan di Pos Polisi. Ceritanya, ada mobil tepat di depan adek saya  mengendarai motor sekitar 1 meter di belakang mobil.Mobil itu mencoba untuk terus melaju, padahal tidak seharusnya kendaraan mobil melaju di jalan itu. Pertama, dia telah melanggar peraturan lalu lintas, jelas-jelas kendaraan roda empat seharusnya belok. Hanya kendaraan roda dua dan tiga yang bisa menggunakan jalan itu. Diteroboslah jalan itu, dan orang yang mengendarai mobil itu tidak tahu bahwa pos polisi di depan ada polisinya. Alhasil dengan “gelagepan” mobil tersebut putar arah dan braaaakkkkkk!!!!!! Bagian belakang mobil itu menabrak motor adek saya. Dan sobeklah bagian depan motor yang adek saya bawa. Karena ada polisi, jadi polisi turun tangan. Ternyata orang di mobil itu keuh2 bilang gak salah dan gak mau ganti rugi atas luka di motor adek saya, saat itu saya masih ingusan, tanpa orang tua, saya mencoba berbicara sama orang itu. Hmmm..apa karena anak kecil saya jadi kalah bicara. Akhirnya polisi minta orang tua saya datang. Baru tuh diganti TAPI 50:50. Beneran saya saat itu sebel. Yang salah sapa coba??? Bener-bener saya coba ikhlas waktu itu, berat banget.. dongkol rasanya.. Ya sudahlah,sudah berlalu ^___^ dan semoga terakhir bertemu dengan orang seperti itu… 🙂

Memang kepadatan kendaraan yang tak henti mampu membuat kita lengah untuk sekali memikirkan akan safety riding dan lengah akan aturan. Banyak papan-papan di jalan, peringatan mengenai safety riding, namun hal tersebut juga tidak mendapat banyak perhatian.Seolah-olah himbauan akan safety riding menjadi tolak ukur nilai agar “lulus ujian” ketika adanya operasi polisi. Apakah benar seperti itu? Beda pendapat untuk masing-masing orang tentunya. Namun cukuplah kita mempelajari dengan  bercermin pada “tarian-tarian” kendaraan di jalan raya. Aturan-aturan berkendaraan di jalan raya merupakan satu hal pencapaian diri kita untuk selalu mengingat pentingnya safety riding.

Mari yuk teman-teman kita sama-sama memulai dari kita sendiri, menyayangi diri kita dengan keselamatan dalam berkendaraan melalui SAFETY RIDING untuk mendapatkan tidak hanya setetes kenyamanan dan mengecilkan angka kecelakaan lau-lintas. Saling mengingatkan ya… ^__^

“Aku pengen banget loh bisa naik motor. Tapi kagak bisa neh..Kalian yang bisa jangan lupa yah selalu safety riding…OK.” (~just a joke..semoga menginspirasi 🙂 ~)

W-CRM Juara III Lomba Desain Produk Pekan Wirausaha Brawijaya

W-CRM team hanya dalam waktu singkat team ini terbentuk. Awal mulanya saya dengan Putri Irvana (teman seperjuangan saya, namun beda kelas di Ilmu Komputer 2007), berniat untuk mengikuti kompetisi desain produk, yang entahlah kami kurang tahu akan membuat ide apa, seperti apa, dan bagaimana nanti. Yang ada hanya satu niat saja. Sampai menginjak beberapa hari sebelum pengumpulan deadline, kita juga belum tahu mau membuat ide apa (karena memang tidak dipikirkan sebenarnya, selalu tertutupi tugas kuliah yang harus kejar deadline terlebih dahulu). Akhirnya nekat dech, sehari sebelum deadline, saya dan pipit (begitu Putri Irvana biasa dipanggil) menemukan ide, sekaligus mencari dan mendapatkan dosen pembimbing dan sekaligus konsultasi perdana (haiyahhhh…hehe…). Sebenarnya kami berniat mengajak salah satu teman kami juga untuk bergabung dalam team, namun sayangnya mungkin karena shock deadlinenya dikumpulkan besoknya kali ya…(hwkwkkk).. dia terkesan lebih menolak ajakan kami. Disaat yang sperti itu, kami menjadi DUO fighter, untuk mengerjakan proposal dan semuanya, dengan tetap mencari satu orang sebagai anggota team kami, dan kami menemukan Ikhwan Eko Seeiawan, yaitu adek tingkat kami Ilmu Komputer 2008 untuk bergabung, namun dia tidak bisa membantu,karena mendadak, tak apalah TA dulu…hehe….yang penting kita satu  team 3 orang. Continue reading

Cientifico Choir Fakultas MIPA Universitas Brawijaya Malang dalam FPS ITB XXII dan 1st IICC

Pada kesempatan liburan kali ini selain PIMNAS, hal yang luar biasa adalah melalang buana dengan teman-teman Paduan Suara Fakultas MIPA Universitas Brawijaya dalam rangka FPS (Festival Paduan Suara) di ITB Bandung serta 1st IICC (ITB Internasional Choir Competition). Pada kesempatan kali ini untuk FPS yang tingkat Nasional Cientifico Choir ikut 3 kategori untuk Female Choir, Folklore, dan Perguruan Tinggi/UMM. Dan Alhamdulillah untuk ketiga kategori tersebut CC mampu menembus sampai ke putaran final.

saat babak penyisihan untuk kategori Perguruan Tinggi (saat babak ini aq masih di Bali :-))

Baca Selanjutnya…

3MS dalam PIMNAS XXIII Unmas-Denpasar

Photo tim 3MS bersama salah dua orang penari pendet dari 1650 penari pendet (masuk rekor MURI untuk penari pendet terbanyak) dalam Opening Ceremony PIMNAS XXIII di lapangan GOR Lila Bhuana

Pengalaman yang luar biasa bagi kami bisa bertandang ke Bali dan bertemu dengan temen-temen yang luar biasa dari seluruh penjuru universitas se-Indonesia. Kesempatan seperti ini mungkin langka untuk terjadi dua kali secara persis. Melihat nuansa Bali yang khas membuat kami takjub. Hmmmm kayak gini tho Bali….(hehe… ^_~)

Baca Selanjutnya…

3MS Go To PIMNAS XXII

Subhanllah…alhamdulillah rasa haru yang tak terhingga atas anugerah yang diberikan kepada tim kami 3MS yang akan melaju pada PIMNAS 20 Juli 2010 mendatang di Bali. Pengalaman pertama kali yang mebuat persaudaraan dan persahabatan diantara kami terikat sebagai satu keluarga baru yang saling support satu sama lain. Mbak Milyun Ni’ma Shoumi (Ilkomp ’06) sebagai Project Manager atas PKMT dengan judul Malang Mobile Map System (3MS) Sebagai Sistem Informasi Kota Malang dan Pencarian Jarak Terpendek (Shortest Path) dengan Algoritma Koloni Semut (Ant Colony Algorithm). Anngota dari 3MS ini diantaranya ada mas Mohammad Aziz F (Ilkomp ’06), mbak Vania Dwi (Ilkomp ’06), mbak Mustika Mentari (Ilkomp ’06), dan aku yang paling imut ini… (narisnya keluar lagi….. he…. :-))

Mbak Vania,mbak milyun,aq,mbak tari,mas aziz (photo diambil saat monev internal UB)

Kami akan mewakili Universitas Brawijaya pada umumnya, dan Fakultas MIPA pada khususnya, dan lebih khusus lagi kami adalah mahasiswa-mahasiswi ILMU KOMPUTER (prodi kebanggaan kami….) . Terima kasih kepada temen-temen semua yang udah direpoti sampai kami pada titik PIMNAS ini. Mohon doanya dari semuanya agar kami lancar dalam PIMNAS.

Kami akan berusaha memberikan yang terbaik….. Go 3MS!!!!  🙂

Cientifico Choir Goes To ITB ~ FPS ITB 2008

Akhirnya sebuah kemenangan dapat kita rasakan setelah perjuangan yang teramat keras dan melelahkan.Aku senagng bergabung dalam Cientifico Choir dengan kerja keras,semangat,dan kekompakan di dalamnya.Event yang pertama aku rasakan setelah diterima sebagai anggota Cientifico Choir melalui audisi,aku langsung mengikuti kompetisi di tingkat nasional di ITB dalam rangka Festival Paduan Suara ITB XXI.Hari-hari yang menyenangkan itu kulalui juga…

223419_1030272681111_6549015_n

27 Agustus 2008
Dibuka dengan acara pemberangkatan dari fakultas yang dilepas oleh Dekan fakultas MIPA,bapak Ir.Adam Wiryawan,MS pada pukul 8.00 di halaman parkir depan fakultas MIPA.Setelah upacara pembukaan,kita semua memasukkan barang ke dalam bus milik Brawijaya dan kemudian memasang spanduk “Carry Our Voice” di sisi kirinya.Kita tidak langsung berangkat karena menunggu kakak-kakak yang sedang ujian KKN selesai.Kita baru berangkat sekitar pukul 10.15 dari fakultas.

Read More…

Hasil Penjaringan Siswa Berprestasi (PSB) Universitas Brawijaya 2007

Sewaktu aku pulang kampung kemarin,aku merasakan suatu kelegaan bahwa akhirnya aku pulang juga ke kota angin tercinta,Nganjuk.He…
Ketika tidur siang,aku tiba-tiba dibangunkan ibuku,karena sekeluarga akan jalan-jalan ke Kediri.Wahh…ngikut,daripada jaga rumah sendiri.Kabar itu pun langsung membuatku menyambar handuk untuk segera mandi karena ternyata ayahku sudah siap diruang tamu,adikku sibuk manasin mesin mobil,dan ibuku sudah akan ganti baju.Hoh…
Sepanjang perjalanan aku teringat akan perjuanganku setahun yang lalu hingga aku masuk sebagai mahasiswa Ilmu Komputer Brawijaya 2007,melalui jalur PSB (Penjaringan Siswa Berprestasi).Sungguh tak kusangka aku akan terdampar di Kota Bunga ini,karena memang aku memimpikan untuk kuliah di Surabaya.

Screen Shot 2013-01-25 at 8.17.00 AMHasil pengumuman PSB Akademik Universitas Brawijaya tahun 2007

Nganjuk-Kediri merupakan perjalanan yang pernah kutempuh pulang-pergi untuk menuntut ilmu.Dengan ditemani ayahku,aku menngeyam setiap keping ilmu di salah satu bimbel terkemuka di Kota Kediri.Mengapa ditemani??? Mungkin pertanyaan yang aku pun terharu terhadap kasih sayang beliau kepadaku.Beliau mengantarku ke tempat bimbel yang jaraknya kurang lebih satu jam itu,dan menungguku sampai selesai bimbel.Aku semacam punya beban,untuk tidak mengabaikan setiap keringat yang sudah beliau keluarkan.Ayah bilang gak usah “ngoyo”,lakuin aja sesuai kemampuanmu.Dan ketika pernah kubilang ke beliau kalau aku ingin menjadi seorang guru dan kuliah di IKIP Negeri (kalau keinginanku kuliah di ITS tidak terpenuhi),beliau malah setuju dan mendukungku.Sungguh aku bersyukur,karena apa?karena teman-teman sebayaku banyak yang dituntut harus A,harus B,namun anaknya sama sekali tidak punya minta disana. Alhasil,teman-temanku kini ada yang ikut tes SPMB lagi,ikut tes-tes lagi,bahkan karena tidak sukanya terhadap suatu jurusan ada yang sengaja menonaktifkan diri.Ironisnya,ada yang menyalahgunakan uang SPP,sementara dia selama ini tidak kuliah.
Read More…